Jasa Pembuatan Proposal

Dalam pelaksanaan suatu kegiatan yang memerlukan persetujuan pasti dibutuhkan yang namanya proposal. Proposal sendiri jika dijelaskan lebih rinci merupakan suatu rancangan atau rencana dari suatu kegiatan yang dituangkan dalam bentuk tulisan. Tulisannya pun dibuat serinci mungkin hingga pihak yang bersangkutan bisa mendapatkan gambaran tentang kegiatan yang akan dilakukan.

harga pembuatan proposal

Proposal biasanya juga diajukan ke pihak tertentu mengingat namanya yang berasal dari kata propose yang berarti pengajuan atau permohonan. Jadi pihak penulis artikel proposal akan menawarkan suatu rencana kegiatan ataupun ide tertentu pada pihak lain agar bisa mendapatkan dukungan berupa dana, ijin, persetujuan ataupun bantuan lainnya. Proposal sendiri memiliki berbagai jenis yang akan dibahas berikut ini.

Jenis-jenis Proposal

Beberapa jenis proposal yang sering dibuat dibedakan berdasarkan tujuannya. Langsung saja, berikut jenis-jenis proposal yang dimaksud.

  • Proposal kegiatan

Proposal jenis satu ini biasanya dibuat untuk mendapatkan persetujuan melakukan suatu kegiatan. Kegiatan yang dimaksud misalnya pentas seni, lomba, seminar, atau kegiatan lain yang tidak bisa dilakukan tanpa persetujuan suatu pihak. Proposal kegiatan juga dimanfaatkan untuk mendapatkan suntikan dana. Pihak yang menyelenggarakan kegiatan biasanya akan mencari sponsorship dengan berbekal proposal tersebut. Nanti pihak sponsorship akan mendapatkan kompensasi berupa space iklan atau hal lain yang menguntungkan mereka.

  • Proposal bisnis

Jenis selanjutnya adalah proposal bisnis. Dari namanya saja Anda pasti tahu bahwa tujuan pembuatan proposal adalah untuk berbisnis, baik bisnis dalam skala besar ataupun kecil. Dengan adanya proposal ini, pihak penyelenggara akan mudah menyampaikan maksud atau atau rencana dari bisnis yang akan dijalankan sehingga memudahkan perusahaan atau sponsor dalam memahami keseluruhan rencana. Proposal ini biasanya lebih sering digunakan dalam pembentukan usaha tertentu atau kerjasama dengan perusahaan tertentu di kota-kota besar seperi Jakarta dan sebagainya dalam pengembangan suatu bisnis.

  • Proposal penelitian

Proposal satu ini digunakan dalam bidang yang berhubungan dengan penelitia. Sering ditemui dalam dunia pendidikan sebagai salah satu syarat dalam pengajuan suatu kegiatan penelitian. Anda bisa menemukan contohya pada pembuatan skripsi, tesis, disertasi, penelitian ilmiah dan lain sebagainya. Saat membuat skripsi, seseorang pasti akan membuat proposal terlebih dahulu. Jika disetujui baru bisa lanjut melakukan penelitian dan menuliskan deskripsi kegiatan, tujuan kegiatan dan hasil penelitian dalam skripsi.

  • Proposal proyek

Proyek yang dimaksud biasanya adalah proyek pembangunan. Bisa juga proyek lain, yang pasti tujuan utamanya bukan bisnis ataupun penelitian. Pembuatan proposal bisa memudahkan penyelenggara proyek untuk mendapatkan persetujuan dari berbagai pihak yang bersangkutan.

Mungkin Anda mencari jasa penulis artikel di Jogja

Cara Membuat Proposal

Setelah mengetahui jenis-jenis proposal dan berniat untuk membuatnya, cara di bawah ini mungkin bisa membantu Anda. Setiap jenis proposal memang memiliki format yang berbeda, tapi paling tidak cara membuatnya hampir sama.

  • Menuliskan latar belakang kegiatan

Saat membuat proposal, latar belakang atau landasan kegiatan tidak pernah dilupakan. Jadi harus dituliskan dengan detail apa yang menjadi latar belakang Anda atau kelompok Anda melakukan kegiatan, bisnis, penelitian atau proyek yang dimaksud.

  • Menuliskan tujuan kegiatan

Selain latar belakang, tujuan kegiatan juga tidak boleh diabaikan dan wajib ada karena menjadi salah satu hal yang mendasari disetujui tidaknya suatu proposal. Jika tujuannya tidak jelas, biasanya akan sulit mendapatkan persetujuan.

  • Menuliskan manfaat kegiatan

Manfaat berbeda dengan tujuan. Anda harus menuliskan manfaat dari kegiatan yang akan dilakukan. Jika manfaat ditulis dengan jelas dan mampu membuat sponsor terkesan maka akan mudah mendapatkan persetujuan ataupun bantuan dana.

  • Menuliskan deskripsi kegiatan

Setelah itu, Anda juga perlu menulis dengan jelas terkait kegiatan yang akan dilaksanakan. Biasanya bisa dalam bentuk susunan acara, bentuk kegiatan, waktu kegiatan, susunan panitia penyelenggara, peserta dan juga rincian dana yang dikeluarkan.

Cara yang ditulis di atas hanyalah inti utamanya saja. Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa untuk format proposal berbeda tiap jenisnya jadi jika ingin membuat proposal Anda harus mengetahui format yang digunakan oleh perusahaan, desa atau instasi yang bersangkutan. Biasanya akan ada juga kata pengantar ataupun surat persetujuan. Anda tinggal menyesuaikan saja dengan format yang biasa digunakan.

Cara Memilih Jasa Pembuatan Proposal

Apabila Anda merasa tidak sanggup membuat proposal, Anda bisa pesan di jasa yang menawarkan pembuatan proposal. Memang ada jasa yang seperti itu? Tentu saja ada, apalagi di jaman modern seperti sekarang ini yang semuanya bisa didapat via online. Anda bisa mendapatkan jasa pembuatan proposal online sehingga Anda tidak perlu susah payah pergi ke tempat tertentu untuk memesan proposal.

Namun jasa yang kini ada sangatlah banyak sehingga Anda harus berhati-hati saat memilihnya. Pilihlah jasa pembuat proposal yang sudah berpengalaman dan memiliki reputasi baik. Jangan sampai menyesal karena salah memilih jasa. Untuk mendapatkan jasa yang baik, yang harus Anda lakukan adalah mencari jasa yang populer lalu melihat contoh proposal yang pernah dibuatnya. Jika sesuai dengan yang Anda inginkan, Anda bisa langsung memesan di jasa tersebut.

Jasa Pembuatan Proposal, SahabatArtikel

Semisal Anda masih bingung memilih jasa pembuatan proposal, maka Anda bisa menggunakan jasa kami, SahabatArtikel. Kami awalnya memang fokus pada pembuatan artikel online. Namun seiring berjalannya waktu, ternyata banyak orang yang membutuhkan proposal dan tidak sempat membuatnya. Karena itulah kami muncul untuk membantu Anda mendapatkan proposal yang bisa menarik para sponsor.

Kami memiliki banyak penulis handal jadi proposal yang dihasilkan pasti berbobot. Untuk pemesanan, Anda bisa menghubungi nomor 0857-7777-5545. Kami pasti langsung merespon Anda. Untuk masalah harga pembuatan proposal, tergantung jenis proposal dan lama waktu pengerjaan, tapi tetap tergolong murah jadi jangan ragu untuk memesan.

Kunjungi juga jasa pembuatan caption instagram

Scroll to Top